Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

LK Expo Universitas Stikubank ( Unisbank ) Semarang 2016


Assaamu’alaikum wr. Wb.
                Selamat malam teman -  teman , kali ini saya akan menceritakan kisah atau pengalaman saya mendaftar UKM melalui LK Expo di Universitas Stikubank Semarang. Sebelumnya tanggal 5 September 2016 penulis sudah menjadi mahasiswa resmi di Universitas Stikubank Semarang pada Fakultas Teknologi Informasi dengan program studi Teknik Infomatika dan kali ini saya akan menceritakan pengalaman saya saat mendaftar UKM ( Unit Kegiatan Mahasiswa ).

                Sebelumnya sudah di informasikan kepada mahasiswa baru Universitas Stikubank 2016 pada Senin, 19 September 2016 – 20 September 2016 untuk mengikuti kegiatan event LK Expo yang diselenggarakan oleh BEM Universitas Stikubank, dan penulispun juga ikut berpartisipasi dengan menghadiri acara / event tersebut yang dilaksanakan di Kampus Kendeng .

                LK Expo adalah sebuah acara seperti pameran yang dibeberapa Standnya mewakili dari beberapa LK/UKM yang tersedia yang ada di Unisbank , diantaranya adalah sebagai berikut :
1.BEM FTI ( beserta HMPS)
2.BEM FEB ( beserta HMPS)
3.BEM FBIB ( beserta HMPS)
4.BEM FH ( beserta HMPS)
5.BEM FT ( beserta HMPS)
6.MAPALAST
7.BAI AL-IKHSAN
8.INTERNET CLUB
9.ONE FOREST
10.HIMNI-PT
11.PSM
12.PMK
13.BASKET
14.FUTSAL
15.TEATER
16.KANDANG BAND

 Pada kesempatan tersebut penulis berminat dan memilih mengikuti kegiatan /UKM HMPS TI , Internet Club, dan KANDANG BAND. Harapan penulis setelah memilih dan mengikuti UKM tersebut adalah untuk menambah banyak teman, wawasan dan menggali bakat – bakat yang ada di diri penulis untuk dikembangkan dan saling bertukar pengalaman kepada teman – teman  .
            
    Sekian Artikel yang dapat penulis sampaikan pada malam hari ini , terimakasih sudah disempatkan membaca dan mampir Tio Note jika berkenan / ada yang ditanyakan bisa tinggalkan komentar di bawah ini.

Wassalamu’akaikum wr.wb


Post a Comment for "LK Expo Universitas Stikubank ( Unisbank ) Semarang 2016"